YAPEKOPA

Mantan Ketua Presidium Dewan Papua Tom Beanal Dikabarkan Meninggal Dunia

mantan_presidium_papua_tom_beanal_meninggal_dunia
Tom Beanal

Mimika - Tokoh Papua sekaligus mantan Ketua Presidium Dewan Papua, Tom Beanal, Senin, 29/5/2023 dikabarkan meninggal dunia di Singapura. Duka ini menyelimuti seluruh lapisan masyarakat Tanah Papua atas berpulangnya Tom Beanal.

Kabar duka yang menyelimuti seluruh lapisan masyarakat ini disampaikan oleh Ketua Komisi Informasi Provinsi Papua Wilhelmus Pigai, Senin (29/5/2023.

“Kami mendapat kabar duka, Paitua (orang tua dalam bahasa sehari-hari orang Papua) Tom Beanal meninggal di Rumah Sakit Santa Elisabeth Singapura pukul 16.05 WIT," kata Wilhelmus Pigai kepada yapekopa.org dari Kota Timika.

"Saya sungguh kehilangan sosok seorang ayah, orangtua dan sosok panutan semasa hidupnya. Banyak nasehat dan teladan hidup [yang] kami terima dari Almarhum,” sambungnya.

Tom Beanal, kata Wilhelmus, merupakan lulusan Sekolah Tinggi Filsafat dan Teologi (STFT) Fajar Timur, Abepura, Papua.

Semasa hidup, lanjut Wilhelmus, Tom Beanal merupakan tokoh dan pemimpin besar yang aktif memberdayakan masyarakat asli Papua.

Wilhelmus mengungakap, Tom Beanal juga aktif memberdayakan masyarakat lokal di Kabupaten Mimika melalui Lembaga Masyarakat Adat Amungme (Lemasa), termasuk mengadvokasi berbagai pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang terjadi di atas Tanah Papua, teristimewa untuk masyarakat Amungsa.

“Paitua Tom Beanal merupakan sosok pemimpin yang memperjuangkan pengakuan atas martabat dan harga diri manusia Amungme. Beliau juga tokoh dan pejuang keadilan dan perdamaian, justice and peace, di atas tanah Papua," tutur Wilhelmus.

Menurut Wilhelmus, banyak hal yang telah dikerjakan oleh Tom Beanal dan itu dilakukan sebagai bentuk perhatian dan cinta yang tulus untuk daerah dan masyarakat di tanah Papua.

"Selamat jalan menuju rumah Bapa di Surga, Paitua Tom. Amoleh Nerek Aingkopkianul,” ucap Wilhelmus mendoakan alamarhum Tom Beanal.

“Selamat jalan, Bapak Bangsa Papua, Bapak Tom Beanal. Tuhan yang memilih Bapak Beanal sejak kandungan ibu menjadi pemimpin kami suku-suku bangsa Papua hingga hari ini Tuhan panggil kembali ke rumah Bapa di Surga. RIP,” ujar Samuel Tabuni, intelektual muda Papua melalui cuitannya di grup WhatsApp The Spirit of Papua, Senin (29/5).

“Semoga jiwa Almarhum Bapak Tom Beanal diselamatkan oleh Tuhan, sang Sumber Hidup,” ujar Tokoh Pemuda Papua Steve Mara melalui saluran group WhatsApp yang sama. (MG)

WhatsApp +6282122323345
Email admin@yapekopa.org

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak