5 Atlet Pelatnas Mimika Siap Tampil di Ajang Internasional Philippine Athletics Championship 2023

atlet_desentralisasi_mimika
Atlet Desentralisasi Pelatnas Mimika

Jakarta-Atlet desentralisasi Pelatnas Mimika, Papua Tengah, kembali mendapatkan kesempatan untuk berkompetisi pada ajang Philippine Athletics Championship 2023 di Ilagan, Filipina, 23-26 Maret. Ini merupakan kali kedua mereka bertarung, setelah mereka bertarung di Thailand Open 2022.

Sekretaris Umum PB PASI Tigor Tanjung mengatakan, keikutsertaan atlet asal Mimika ini tidak saja untuk menambah pengalaman atlet tetapi juga untuk memperhatikan performa atlet dalam ajang internasional.

“Uji coba ini menjadi salah satu cara untuk mengevaluasi kemampuan para atlet dalam menghadapi ajang internasional. Kita berharap para atlet Indonesia dapat memberikan hasil terbaik di ajang kompetisi tersebut,” ujar Tigor.

Baca juga: Mabes Polri: Bukan Gas Air Mata Penyebab Korban Kanjuruhan Luka-luka dan Meninggal Dunia

Para atlet, kata Tigor, yang diturunkan dalam kompetisi ini berjumlah lima orang, yakni Amatus Somaghai (nomor 100 meter putra), Krisdianto Makringgo (400 meter putra), Mergina Asyerem (400 meter putri), Eventinus Gebze (di lempar cakram putra), dan Agustinus Ngamar Mahuze (di nomor lempar lembing putra).

Sebelumnya, kata Tigor seperti yang dikutip dari keterangan resminya, atlet bernama Agustinus Abadi Ndiken telah meraih medali perak di Thailand Open 2022 yang diselenggarakan pada September 2022 lalu.

Menurutnya, hal itu memperlihatkan bahwa para atlet desentralisasi Pelatnas Mimika memiliki potensi untuk bersaing pada ajang internasional.

Baca juga: Polisi di Malang Sujud dan Minta Maaf atas Tragedi Kanjuruhan

Untuk diketahui, para atlet desentralisasi Pelatnas Mimika telah berlatih keras selama 8 bulan di Kabupaten Mimika. Mereka berlatih dalam rangka mempersiapkan diri untuk ikut Philippine Athletics Championship 2023. 

Para atlet ini diharapkan dapat memberikan hasil yang membanggakan bagi Indonesia dalam ajang Philippine Athletics Championship 2023. Red

WhatsApp +6282122323345
Email admin@yapekopa.org

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak